RK Gubernur Jabar Pamit Pada Warga Di Akhir Jabatannya Pada Festival Cap Gomeh Di Bogor

RK Gubernur Jabar Pamit Pada Warga Di Akhir Jabatannya Pada Festival Cap Gomeh Di Bogor

Senin, 06 Februari 2023, Februari 06, 2023

 





Berita IndoGubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil (RK) hadir dalam kegiatan Bogor Street Festival Cap Go Meh (CGM) 2023. Dalam momen itu, Ridwan Kamil pamit kepada warga Bogor, karena masa jabatannya sebagai gubernur akan habis akhir tahun ini.

Ungkapan pamit disampaikan RK dalam sambutannya di kegiatan Festival Cap Go Meh Kota Bogor. RK menyampaikan bahwa masa tugasnya akan berakhir pada September mendatang. Ia kemudian pamit kepada warga yang hadir di lokasi.

"Tahun ini adalah tahun terakhir saya sebagai Gubernur Jabar, saya dilantik Sep 2018 dan berakhir September 2023. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini saya juga mohon pamit. Agar fotonya bagus saya minta didampingi istri saya untuk pamitan kepada warga Kota Bogor," kata RK seraya memanggil istrinya, Atalia Praratya naik ke podium.


"Pak Ridwan Kamil sudah bekerja secara maksimal menurut ukuran kami membangun Jabar, khususnya Kota Bogor. Begitu saja, mudah-mudahan kita tetap akrab meskipun saya sudah tidak jadi gubernur. Tetap menyapa kalau bertemu dan saya pastikan diberi selfi, yang penting tangan jangan dicakar sama ibu-ibu, jaga jarak dan sebagainya," tambah RK didampingi sang istri.

RK kemudian menyampaikan partisipasinya dalam pembangunan di Kota Bogor. Salah satunya yakni, desain alun-alun Kota Bogor.

"Kemarin kami resmikan tempat danau terindah, Situ Gede. Sebelumnya, saya pribadi mendesain Alun-alun Kota Bogor di sebelah stasiun kereta api. Kami haturkan juga karya Pemprov Jabar berupa creative center buat anak-anak muda Kota Bogor. Kami juga membangun gedung RSUD untuk kesehatan," sebut RK.

"Dan insyaallah tahun ini Rp 50 miliar untuk Jembatan Otista agar tidak macet lagi bagi warga Kota Bogor, dan juga pembangunan SMA baru nanti juga akan kita hadirkan," tambahnya.

"Kami ingin menjadi pemimpin yg memberi manfaat seluas-luasnya selama kami diberi Allah kekuasaan," tambah RK lagi.

Sumber : Detik.com

TerPopuler